Notification

×

Iklan

Iklan

Survei SMRC: Ganjar Pranowo Capres 2024 Pilihan Mayoritas Massa Pemilih PDIP

Sabtu, 09 April 2022 | 22:32 WIB Last Updated 2022-04-09T15:32:48Z
Ganjar Pranowo Capres 2024
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mendapatkan dukungan terbanyak massa pendukung PDIP sebagai Capres 2024 menurut Survei SMRC (Foto: Youtube Ganjar Pranowo)

InfoData, BININTA.COM  – Hasil Survei Saiful Mujani Research Center (SMRC) menunjukkan Ganjar Pranowo Capres 2024 menjadi pilihan mayoritas massa pemilih Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Direktur Eksekutif SMRC, Sirojudin Abbas dalam paparannya menyebut Ganjar mendapatkan 34,2 persen suara.

"Ganjar Pranowo sejauh ini adalah Capres yang paling banyak didukung oleh massa pemilih PDIP," ungkap Abbas saat memaparkan hasil survei SMRC dilihat Bininta.com di kanal Youtube SMRC TV, Sabtu (9/4/2022).

Sementara itu, nama Puan Maharani juga mencuat dalam bursa Capres 2024. Puan mendapatkan dukungan 1,9 persen suara atau terpaut 32,3 persen dengan Ganjar.

Persentase dukungan massa pemilih PDIP terhadap Puan meskipun mengalami kenaikan dibandingkan tahun lalu, namun lebih sedikit dibandingkan dengan Capres lainnya di luar PDIP.

Dari data SMRC, Prabowo Subianto unggul dari Puan dengan mendapatkan 11,1 persen, sedangkan Anies Baswedan mendapatkan 7,2 persen suara.


Abbas melanjutkan, dukungan massa pemilih PDIP kepada Ganjar naik secara signifikan dalam satu tahun terakhir ini. "Dalam setahun terakhir, dukungan massa PDIP kepada Ganjar naik dari 20,1 persen pada Maret 2021menjadi 34,2 persen pada Maret 2022. Namun dalam tiga bulan terakhir, dukungan massa kepada Ganjar cenderung stagnan dari 36,7 persen pada Desember 2021 menjadi 34,2 persen pada Maret 2022, " jelasnya.


Survei terbaru SMRC dilaksanakan pada 13 – 20 Maret 2022 dan diumumkan hasil temuannya pada 7 April 2022.

Survei dilakukan dengan wawancara tatap muka kepada 1.220 responden di seluruh Indonesia yang memiliki hak pilih, yakni yang berusia 17 tahun atau sudah menikah.

Pemilihan sampling melalui multistage random sampling atau secara acak. Dari total responden tersebut, Response rate (yang diwawancarai secara valid) sebesar 1.027 atau 84 persen. Sementara Margin of error diperkirakan sebesar 3,12 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen dari sumsi Simple Random Sampling.

(Red)
×
Berita Terbaru Update