Notification

×

Iklan

Iklan

Selain Gelar Vaksinasi, Alumni AKABRI 99 Berbagi Kasih Dengan Warga Terdampak Covid-19 Di Sangihe

Rabu, 13 Oktober 2021 | 10:00 WIB Last Updated 2021-10-13T03:00:51Z
Akabri 99 Berbagi Kasih
Danlanal Tahuna, Kolonel Laut (P) Sobarudin MTr Hanla, yang juga Alumni AKABRI 99, menyerahkan paket Sembako kepada Lansia usai vaksinasi (Foto: Lintasutara/Ger)

SANGIHE, BININTA.COM -  Alumni Angkatan Bersenjata Republik Indonesia angkatan 1999 ( AKABRI 99) menggelar kegiatan Serbuan Vaksinasi (Servak) di Kabupaten Kepulauan Sangihe, Selasa (12/10/2021).

Melansir Lintasutara.com, Rabu (23/10/2021), vaksinasi ini diinisiasi Pangkalan TNI AL Tahuna, bekerja sama dengan Kodim 1301/Sangihe, Polsek Tahuna, Pemerintah Kecamatan Tahuna dan Kelurahan Bungalawang, dan dilaksanakan di Taman BNI Bungalawang, 

Komandan Lanal (Danlanal) Kolonel Laut (P) Sobarudin MT.r Hanla Tahuna yang juga merupakan Alumni AKABRI 99 mengatakan, Servak perdana yang juga dilaksanakan diseluruh Indonesia ini, sebagai bentuk peringatan HUT TNI ke-76 lalu. Selain itu, untuk mendukung program pemerintah mencapai Herd Immunity terhadap Covid-19. 

Sebanyak 399 dosis vaksin untuk tahap satu dan dua pun disiapkan untuk vaksinasi yang diikuti secara antusias oleh warga.

"Dengan makin tingginya persentase masyarakat yang telah divaksin, Herd Immunity bisa tercapai dengan baik," kata Danlanal.

Selain menggelar Servak, alumni AKABRI angkatan 99 juga berbagi kasih dengan masyarakat Sangihe, khususnya lansia, janda hingga duda yang mengikuti vaksinasi.

Melalui program bertajuk "Indonesia Maju Indonesia Tumbuh" tersebut, Alumni AKABRI angkatan 99 berbagi paket sembako kepada warga.

Paket sembako secara simbolis diserahkan bergiliran, masing-masing oleh Danlanal Kolonel Laut (P) Sobarudin MTr. Hanla selaku perwakilan Alumni AKABRI 99, Ketua Jalasenastri Cab.5 Korcab VIII Ny Elzza Sobarudin, Camat Tahuna Stevenson Andaki SP, Danramil Tahuna Kapten Inf Meinhard Lolaroh serta Lurah Bungalawang Irwanto Pokarila SH.

Danlanal mengungkapkan, Bakti Sosial yang dilaksanakan hari ini merupakan salah satu bentuk kepedulian AKABRI angkatan 1999 terhadap warga Kepulauan Sangihe yang terdampak Covid-19.

"Bantuan sembako ini kiranya dapat membantu serta memberi manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan," ungkap Sobarudin. (Red)
×
Berita Terbaru Update